Home » » Gunakan 3 Cara Ini Untuk Mengangkat Kamar Tidur Putih Kamu

Gunakan 3 Cara Ini Untuk Mengangkat Kamar Tidur Putih Kamu

Ketika kamu mulai bosan dengan warna putih di kamar, kamu tidak perlu buru-buru mengubah warna cat dinding di kamar kamu. Gunakan 3 tips berikut ini untuk mengangkat suasana kamar kamu supaya tidak boring dan terlalu terlihat over white.

1. Tambahkan accessories dan warna di kamar tidur kamu.
Menambahkan accessories berwarna akan memberikan suasana yang lebih semarak di kamar tidur kamu - via stylecaster
Untuk mengangkat kamar lebih hidup dan ceria tambahkan bantal berwarna atau selimut dan gorden berwarna. Selain memberikan suasana ceria white bedroom akan lebih seimbang dengan warna-warna tambahan pada accessories di kamar tidur kamu.

2.  Hadirkan warna kontras
Kamu bisa memberikan warna kontras hitam pada beberapa perlengkapan kamar tidur supaya terlihat lebih keren - via vosgesparis
Cobalah untuk memberikan warna yang kontras dengan warna putih, misalnya dengan menempatkan cermin dan lukisan dengan bingkai berwarna hitam, atau bisa juga dengan menambahkan accessories tempat tidur seperti selimut atau bedcover berwarna hitam, atau dengan menempatkan tanaman hijau dengan pot berwarna hitam.


3. Ciptakan suasana hangat
Unsur kayu akan memberikan suasana hangat di kamar tidur - via idealhome

Untuk menciptkan suasana hangat di white bedroom kamu, caranya cukup mudah, salah satunya adalah berikan unsur kayu, karena kayu akan memberikan suasana hangat dari warna dan jenis materialnya. Kamu bisa menempatkan lemari, laci, kursi atau rak dari kayu.

Jadi untuk kamu yang memiliki kamar tidur dengan cat putih dan menginginkan perubahan atau make over, cobalah mengaplikasikan ketiga cara diatas untuk memberikan suasana yang baru dan berbeda dikamar tidur kamu. Selamat mencoba :)


SHARE

About Vintage Lawas

0 komentar :

Posting Komentar