Home » » Papan Sign

Papan Sign

Kali ini saya akan berikan contoh  sign yang bisa di pajang di pintu atau di ruangan. Bahan dasar adalah kayu, Kamu bisa menggunakan jenis kayu apa saja, dengan bentuk apa saja, dengan ukuran yang sebaiknya tidak terlalu besar. Kayu yang saya gunakan adalah potongan sisa dari tukang kayu. Kamu bisa menggunakan potongan yang mungkin lebih unik.
Setelah kayu dibersihkan bisa di cuci dan disikat terlebih dahulu, kemudian dijemur dan dikeringkan. Setelah kering proses selanjutnya adalah menghias kayu tersebut. Untuk yang menginginkan kayunya dicat, bisa dicat terlebih dahulu, pemilihan cat tergantung tema yang akan diambil, kalau saya lebih suka tidak perlu dicat. Dan kalau akan dicat saya memilih proses pengecatan yang hasil akhirnya terlihat jadul dan vintage.
Tergantung selera saja sebetulnya. Next, bahan apa yang digunakan untuk menghias kayu tadi, yang pertama adalah tulisan yang akan tertera dikayu, kemudian toples kecil, Anda bisa menggunakan toples mason jar, atau toples yang lainnya, pastikan cocok tidak terlalu besar atau kecil dikayunya nanti. 
Saya menggunakan toples yang saya beli di #IKEA, bahan untuk menghias lainnya adalah bunga artificial ukuran kecil. 
Oke, setelah semua siap kita selesaikan satu persatu. 

  1. Kita print tulisan yang akan diaplikasikan dikayu, diprint seperti biasa saja tidak usah di buat mirror. Ada beberapa cara sebetulnya untuk mengaplikasikan tulisan ke kayu, bisa dengan stencil, atau dengan menggunakan transfer paper. Skrg kita menggunakan cara sederhana dan murah saja.

2. Setelah diprint siapkan kertas karbon untuk menjiplak hasil print tadi dikayu.
3. Setelah hasil jiplakan sudah terlihat dikayunya kita pertebal menggunakan spidol permanent/ permanent maker.
4. Next step adalah kita lobangin kayu untuk menempatkan toples dan lobang untuk menggantung kayu tadi ditembok nanti.
5. Langkah terakhir, toples yang sudah disiapkan tadi kita ikatkan dikayu dan kita tempatkan bunga ditoplesnya.


6. Papan sign buatan sendiri siap dipajang.

Selamat berkreasi !!

SHARE

About Vintage Lawas

1 komentar :