Home » » 7 Ide Smart Menata Ruang Keluarga & Ruang Tamu yang Kecil Agar Lebih Homy

7 Ide Smart Menata Ruang Keluarga & Ruang Tamu yang Kecil Agar Lebih Homy

Ide-ide kreatif diperlukan untuk menciptakan design rumah atau ruang keluarga yang kecil agar terlihat lebih nyaman. Dengan tips berikut ini kamu setidaknya mempunyai ide dan inspirasi untuk mengubah ruangan keluarga atau ruang tamu kamu lebih segar, nyaman dan homy.

1. Pertama, kamu perlu menemukan sebuah tema desain interior yang akan memanjakan mata dan cocok untuk diterapkan di ruangan kecil. Ide atau tema yang bisa kamu dapatkan bisa berasal dari benda-benda yang sudah ada di ruangan kamu, misalnya diambil tema dari furniture yang sudah ada. Kemudian singkirkan barang-barang yang tidak mendukung dari tema yang akan dibuat, misalnya furniture tradisional akan cocok dengan perlengkapan ruangan yang natural. Pastikan hasil akhirnya adalah ruangan kamu menjadi rapi dan teratur.
tentukan tema dari ruangan yang diinginkan - via makinghomebase



2. Feng Shui adalah  salah satu istilah dalam design interior atau design rumah yang sering digunakan untuk mengatur tata letak bangunan dan interior. Inti dari Feng Shui adalah penempatan atau tata letak ruangan untuk mendapatkan energi yang bersih, halus, kuat, dan seimbang.
Untuk ruang keluarga atau ruang tamu aturlah posisi furniture agar tidak menghalangi pintu sebagai aliran dari energi yang masuk, termasuk jendela untuk mengatur pergerakan energi  yang positif.
Gunakan furniture yang kecil akan tetapi fungsional sehingga ruangan akan terlihat lebih lega, aturlah posisi furniture untuk memberikan kesan ruang keluarga lebih besar. Ruangan berkesan luas juga bisa dibentuk dengan  dengan menciptakan langit-langit yang tinggi dengan penempatan gordyn yang benar dan pewarnaan ruangan yang tepat.


pemilihan furniture yang tepat via stylemepretty
3. Metode lainnya adalah gaya yang akan dibawa ke ruangan keluarga atau ruang tamu kamu. Dengan ruangan yang kecil maksimalkan space yang ada dengan memanfaatkan sebaik mungkin tanpa membuat ruangan kamu terlihat acak-acakan. Fungsi dari gaya atau style yang akan dibawa ini yang akan membimbing kamu untuk menempatkan benda yang sesuai, dan menyingkirkan barang yang mengganggu penampilan ruang keluarga atau ruang tamu kamu. Penataan yang baik atau organizer benda-benda yang ada dengan menempatkannya di space yang cocok dan berikan aksen yang memperkuat style ruangan kamu.

pilihan tema dan warna via cuded


4. Furniture sangat penting dalam setiap ruang tamu atau ruang keluarga. Ukuran furniture yang akan dimasukkan ke dalam ruangan kecil harus sesuai desain dan gaya dekorasi. Mebel dan meja kecil adalah preferensi yang paling baik untuk ruangan dengan ukuran yang kecil. Hal ini akan memastikan lebih banyak ruang yang tersedia memungkinkan anggota keluarga dan tamu untuk duduk nyaman dan santai.
Ketika membeli furniture atau sofa misalnya, kamu bisa memadukan sofa yang lebih besar dengan furniture lainnya dengan style yang berbeda yang penting disini adalah kecocokan atau keserasian dari ruangan kamu nantinya.
Furniture dengan space kecil  via homedesignlover
5. Pemilihan lukisan dengan gaya lukisan unik bisa kamu gunakan untuk memberikan kesan artistik di ruang keluarga/ruang tamu. Sesuaikan ukuran dan tema ruang dengan lukisan yang akan di pasang. Untuk ruang keluarga atau ruang tamu bisa juga dengan lukisan yang menimbulkan rasa hangat dan ceria. Beberapa orang menyukai lukisan dengan arti feng shui yang baik misalnya, lukisan suasana panen, ikan koi yang melambangkan kemakmuran dan keberuntungan.
lukisan unik memberikan sentuhan art di ruangan - via homedesignlover
6. Pemilihan cat dinding yang tepat, furniture dan pernak pernik di ruangan kamu akan lebih menyatu dengan pemilihat cat dinding yang tepat, sehingga tidak menimbulkan ruangan yang berasa sempit dan tidak nyaman. Warna yang terang dan lembut banyak dipakai untuk memberikan kesan lega pada ruangan, untuk yang menggunakan wallpaper gunakan wallpaper dengan pattern yang tidak terlalu ramai, gunakan motif yang lembut sehingga terlihat elegant dan tidak menimbulkan kekacauan dari keseluruhan ruangan. (Baca juga : tips mengecat ruangan)

warna lembut membuat nyaman ruangan - via havertys

7. Gunakan karpet dengan design yang simple, dengan penempatan karpet yang benar akan memberikan kesan hangat dan mewah pada ruangan. Akan tetapi untuk ruangan yang kecil pilihlah karpet dengan warna yang terang dan design simple, agar ruangan tetap terlihat lega dan nyaman. Sesuaikan motif karpet dengan tema ruangan, kadang design modern akan tetap cocok dengan tema classic, yang diperlukan adalah pattern yang ada dikarpet terdapat unsur yang bisa mewakili tema ruangan bisa dari warnanya atau motifnya.
karpet simple design - via newdarlings
Ruang tamu atau ruang keluarga adalah hal penting yang perlu kamu tata dan lakukan makeover untuk memberikan kenyaman buat tamu dan anggota keluarga. Dan sebagai tuan rumah, kamu juga akan merasa senang bisa memberikan kenyaman buat tamu atau teman-teman kamu yang datang berkunjung ke rumah kamu yang homy dan menyenangkan.
(Baca juga : Cara Mudah Membuat Rumah Terlihat Mewah)


SHARE

About Vintage Lawas

1 komentar :

  1. Foto fotonya sangat bagus coba ada artikel sejenis utk low badget, terima kasih vitagelawas sudah berbagi, oh ya jika ada wakto boleh kunjungi blog saya bumidibandung.id

    BalasHapus